Resep ayam pek cam ke

Resep ayam pek cam ke

 

Ayam pek cam ke yang memiliki arti ayam rebus ini merupakan salah satu hidangan yang sering muncul di meja makan saat perayaan malam menjelang Imlek.

Sajian ayam rebus pek cam ke ini memang terlihat sederhana karena kulit ayam yang sudah dimasak berwarna putih polos seperti tidak ada bumbu saus yang menempel pada daging. Tapi siapa sangka, hasil dari olahan resep ayam rebus pek cam ke ini sangat enak dan tentu saja gampang sekali dibuat.

Nah berikut ini mimin kasih resep ayam pek cam ke ya buat jadi referensi bunda masak di rumah..

 

Bahan-bahan

1 ekor ayam
1 buah jahe, ukuran besar
1.5-2 liter air matang

 

Bumbu

1 sdm saus tiram
1.5 sdm kecap asin
3 sdm minyak wijen
1/2 sdm merica
1 sdm bawang putih goreng
1 sdm daun bawang

 

Cara membuat

Rebus air biasa hingga mendidih, masukkan ayam, setelah sekitar 8 menit buang airnya, siapkan air baru 1.5-2 liter air setelah mendidih masukkan ayam kembali. Lalu masukan jahe 2 potong.
Gunakan panci presto, setelah tombol naik, ttp rebus memakai api kecil selama 10 menit lalu matikan api
Buka panci presto setelah 10-15 menit (sampai tidak keluar bunyi ketika panci dibuka), Angkat dan langsung siramkan bumbu2 ke seluruh bagian ayam, Aduk rata, tata cantik di piring lalu beri daun bawang dan bawang putih goreng

 

Nah gimana Bun cukup mudah kan memasak nya, Ayam atau bebek utuh menjadi salah satu menu yang wajib ada pada saat Imlek karena Ayam atau Bebek utuh dimaknai sebagai harapan agar keluarga tetap bersama, tetap utuh, dan bahagia. Selain itu, ayam atau bebek menjadi simbol udara yang memiliki arti kesetiaan dan ketaatan.
.
Nah resep di atas bisa jadi referensi Bunda untuk merayakan Imlek nanti bersama keluarga.

 

Akan tetapi jika Bunda tidak ada waktu untuk memasak ayam utuh atau mau repot paskali sudah menyediakan produk ayam asap utuh yang sudah di bumbui, jadi hanya tinggal di microwave atau oven selama 5-10 menit sudah matang dan siap di sajikan rasanya lezat karena proses produksi melalui tahap pengasapan. untuk memesannya klik saja >>disini<<

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× WhatsApp